blog posts

top level domain

Perbedaan Top Level Domain (TLD) Dan Country Code Top Level Domain (ccTLD)

Seperti yang pernah dibahas pada artikel : Cara Membuat Website Yang Mudah Dari 0 Bagi Pemula Domain merupakan identitas dari sebuah website, pada artikel ini kita akan bahas tentang jenis domain yang paling banyak digunakan, yaitu TLD (Top Level Domain) dan ccTLD (Country Code Top Level Domain), lalu apa perbedaan dari kedua domain tersebut.

Sebelumnya kamu harus tahu dulu pengertian dari domain TLD dan ccTLD, serta kelebihan dan kekurangannya.

 

Top Level Domain (TLD)

 

top level domain
(sumber : sumber : pt gaptex indo media)

 

Pengertian Top Level Domain (TLD)

Domain TLD atau Top Level Domain merupakan ekstensi atau akhiran dari sebuah domain, mungkin kamu sering melihat sebuah website seperti Jetdino.com google.com nah (dotcom) inilah yang disebut dengan ekstensi, sebenarnya tidak hanya .com, ada juga ekstensi .co.id .net dan masih banyak lagi. Top Level Domain diatur dan diawasi oleh lembaga The Internet Corporation for Assigned Names and Number (ICCAN) beredasarkan hubungan dari website tersebut. Artinya ICANN akan mengatur dan mengkualifikasikan website kamu sesuai dengan jenisnya. Contoh, website kamu merupakan sebuah website jualan online dengan domain TLD .shop, maka yang membuatnya masuk kepada jenis jualan online adalah ICANN ini.

 

Kelebihan Top Level Domain

Top Level Domain memiliki banyak kelebihan, kelebihan ini bisa kamu jadikan acuan untuk kamu saat memilih domain. Apa saja kelebihannya, simak berikut ini :

Domain bisa disesuaikan dengan niche bisnis

 

top level domain
(sumber : digital marketing school)

 

Jika kamu seorang pebisnis yang bergerak di bidang makanan, maka tentu kamu ingin website yang sesuai dengan bisnis kamu, Top Level Domain memberikan solusi tersebut, dengan domain TLD kamu bisa memilih domain yang relevan, seperti nasipadang.restaurant, maka ketika orang melihat website kamu, orang akan langsung tahu bahwa website kamu adalah website bisnis yang bergerak dibidang restaurant nasi padang. 

Begitu juga dengan website bisnis atau individu lainnya, seperti, .writer berarti website tersebut menunjukan pemiliknya seorang penulis, atau .doctor berarti website tersebut menunjukan pemiliknya seorang dokter, dan masih banyak lagi. Singkatnya kamu bisa memilih domain sesuai dengan keinginan kamu. 

 

Nama domain tidak terlalu panjang

 

top level domain
(sumber : Whello Indonesia)

 

Nama domain yang panjang akan menyulitkan orang mengingat website kamu, dengan Top Level Domain, nama domain kamu bisa menjadi singkat, dan jelas sehingga memudahkan orang untuk mencari dan mengingat nama website kamu. Pemilihan nama domain juga berguna untuk branding bisnis kamu, karena pemilihan nama domain yang baik dan menarik akan semakin membuat orang ingin kembali lagi ke website kamu.

 

Kekurangan domain TLD

Selain memiliki kelebihan, Top Level Domain juga memiliki kekurangan, kekurangan ini bisa kamu bandingkan dengan kekurangan domain ccTLD agar kamu bisa memilih domain yang tepat untuk website kamu.

Harga sewa yang mahal

 

Banyaknya pilihan domain TLD membuat harga sewanya pun bervariasi, bahkan harganya bisa sampai ratusan ribu rupiah, apalagi domain premium. Namun jika kamu teliti masih banyak kok domain TLD yang murah namun berkualitas. Beli domain TLD di Jetdino misalnya, dengan harga yang terjangkau kamu bisa mendapatkan domain TLD yang berkualitas.

 

Masih banyak yang asing dengan domain TLD

 

Domain yang paling sering banyak digunakan adalah .com, karena domain TLD bisa disesuaikan dengan bisnis kamu, maka orang akan sedikit asing dengan domain yang tidak menggunakan ekstensi .com, namun hal tersebut tidak akan berpengaruh terhadap bisnis kamu, selama kamu selalu melakukan upaya-upaya optimasi SEO.

 

Country Code Top Level Domain (ccTLD)

 

top level domain
(sumber : IONOS)

 

ccTLD atau Country Code Top Level Domain, seperti namanya, ccTLD adalah ekstensi yang menunjukan kode negara tertentu, berbeda dengan TLD, ccTLD lebih spesifik menunjukan lokasi dari website kamu, misalkan website kamu berlokasi di indonesia, maka ekstensi domainnya adalah .id, berikut contoh-contoh domain ccTLD 

 

  • Domain .id berasal dari indonesia
  • Domain .in berasal dari india
  • Domain .es berasal dari spanyol
  • Domain .us berasal dari amerika

 

Kamu bisa menggunakan ccTLD agar lebih mudah menentukan target audience, misalkan kamu ingin website kamu untuk menjangkau audience yang di amerika, maka kamu tidak perlu jauh-jauh pergi ke amerika dan membuka kantor di sana, kamu cukup membuat website dengan domain dan ccTLD .us maka masalah kamu sudah teratasi. Begitu juga jika kamu ingin memilih negara lainnya, tinggal sesuaikan dengan ekstensinya saja.

 

Kelebihan ccTLD

Sama seperti domain TLD, domain ccTLD juga memiliki beberapa kelebihan yang bisa kamu jadikan acuan atau perbandingan dengan domain TLD, berikut ini kelebihan ccTLD :

Pendaftaran Domain mudah

 

 

 

Mungkin kamu berfikir, karena domain ccTLD diperuntukan bagi negara tertentu, mendapatkan domain ini akan sedikit ribet dan sulit, namun ternyata untuk mendapatkan domain ini tidaklah sulit. Di Jetdino kamu bisa mendapatkan domain ccTLD dengan mudah, kamu cukup memiliki nama domain kamu sendiri, lalu kamu pilih domain ccTLD yang ingin kamu gunakan, sekarang website kamu sudah bisa online.

 

Potensi SEO lokal

 

 

Apa itu SEO lokal, SEO lokal singkatnya ketika kamu menggunakan ekstensi .id maka google akan merekomendasikan pencarian sesuai dengan ekstensi yang digunakan, artinya website kamu akan muncul pada pencarian orang di indonesia, begitu juga dengan ekstensi lainnya maka, potensi SEO akan sesuai dengan ekstensi yang dipilih. Jika bisnis kamu berlokasi di indonesia, pemilihan domain ccTLD akan memaksimalkan bisnis kamu sesuai dengan lokasinya.

 

Branding

 

Dalam sebuah bisnis, branding merupakan salah satu hal yang penting, karena, tentu kamu ingin bisnis kamu menjangkau banyak orang, semakin banyak orang yang di jangkau, semakin besar pula produk atau jasa kamu terjual. Maka dari itu pemilihan domain  juga dapat sangat berpengaruh pada branding bisnis kamu. Dengan menggunakan ccTLD memudahkan target mengetahui asal website kamu, hal ini akan berdampak pada citra bisnis kamu, dan meningkatkan trust orang tertarik dengan bisnis kamu. 

 

Kekurangan Domain ccTLD

 

Kurang maksimal untuk menjangkau audiences global. Karena domain ini biasanya fokus untuk negara tertentu, maka untuk menjangkau audience internasional kurang cocok. Selain itu biasanya ccTLD memang sengaja dipilih untuk menaikan SEO lokal. Maka, jika target pasar kamu adalah internasional, domain ccTLD kurang tepat untuk menjangkau target pasar kamu.

 

Kesimpulan

 

Pilihlah domain sesuai dengan kebutuhan kamu, dan jangan lupa perhatikan juga budget yang kamu miliki, serta pilihlah penyedia layanan domain terpercaya. Banyaknya penyedia layanan domain akan sangat membingungkan bagi kamu yang belum pernah membeli domain sebelumnya, apalagi perbedaan harga akan semakin menambah kebingungan kamu. Harga yang murah mungkin akan sangat menggiurkan, namun akan sangat salah jika kamu tidak memperhatikan kualitas dari domain tersebut. Domain yang berkualitas namun harganya mahal juga akan membuat kamu berfikir dua kali untuk membelinya. Lalu jika ada domain yang berkualitas dengan harga murah kenapa tidak.

 

Jadi, domain mana yang akan kamu pilih untuk kebutuhan kamu? Masih bingung? Jetdino, memberikan solusi untuk kebingungan kamu, dengan domain dari Jetdino kamu bisa mendapatkan fitur dan pilihan macam-macam domain dengan harga terjangkau mulai dari 60.000 rupiah website kamu sudah bisa online, cara mendapatkannya pun cukup mudah, kamu tinggal masukan nama domain yang ingin kamu gunakan lalu klik cari, maka website Jetdino akan merekomendasikan domain yang tepat untuk kamu. Semua bisa online bersama Jetdino. Apalagi yang kamu tunggu? pilih domainmu sekarang.

Cari Domain yang anda butuhkan