5 Blogger Terkenal dan Terkaya di Indonesia, Salah Satunya Berpenghasilan Fantastis!
Siapa sangka, menjadi blogger juga bisa menghasilkan banyak uang. Banyak orang berfikir bahwa menjadi blogger bukanlah profesi yang menjanjikan, namun hal tersebut tidak berlaku bagi beberapa blogger terkenal dan terkaya di indonesia berikut ini bisa menghasilkan ratusan juta dalam sebulan hanya dengan menjadi blogger. Bahkan, semua blogger terknal dan terkaya di indonesia ini berawal dari orang biasa, dan berkat blog membuat mereka dikenal banyak orang baik di dalam maupun luar negeri. Artikel berikut ini akan membahas beberapa blogger terkenal dan terkaya di indonesia yang sukses, semoga bisa menginspirasi dan memotivasi kamu sebagai seorang blogger. Inilah :
Blogger Terkenal dan Terkaya di Indonesia
Asri Tadda
Asri Tadda adalah seorang founder Astamedia Blogging School dibawah naungan Astamedia Group. Astamedia School adalah sekolah yang didirikan untuk membantu siapa saja yang mau belajar tentang blogging, mulai dari cara membuat blog dan cara optimasinya.
Asri Tadda menjadi blogger terkenal dan terkaya di indonesia dengan penghasilan sekitar 200 juta perbulan. Beliau aktif menulis blog seputar digital marketing, bisnis online, dan seputar blogging. Konten blognya pun dapat diterima dengan baik oleh orang-orang dan berhasil mendapatkan feedback yang baik juga.
Raditya Dika
Siapa yang tidak tahu dengan influencer satu ini, terkenal karena Stand Up Comedy, Raditya Dika kemudian melanjutkan karirnya didunia film dan sukses. Tapi jauh sebelum itu Radit ternyata memulai karirnya sebagai seorang blogger. Dalam blog pribadinya Radit sering membagikan cerita-cerita lucu dan kocak sejak 2002-2004, itu juga yang mengalawi Radit menulisnya ke dalam buku berjudul “Kambing Jantan : Sebuah Catatan Harian Pelajar Bodoh” berpeghasilan mencapai Milliaran membuat Raditya Dika menjadi blogger terkenal dan terkaya di indonesia.
Yosef Ardi
Memulai karirnya pada awal tahun 2005, Yosef Ardi yang adalah seorang jurnalis Harian Bisnis Harian Indonesia disarnakan temannya untuk membuat blog tentang Ekonomi. Berbeda denga blogger terkenal dan terkaya di indonesia lainnya, Yosef memilih untuk menulis blognya menggunakan bahasa inggris. Tujuannya adalah agar orang indonesia terbiasa menulis dan membaca dalam bahasa inggris. Namun, diluar dugaannya penggunjung blognya justru 90% berasal dari luar indonesia, dan hanya dalam setahun Ia membuat blog, pengunjungnya sudah mencapai ratusan ribu.
Setelah disarankan oleh temannya, akhirnya Yosef memindahkan semua konten gratis pada blog miliknya ke blog pribadi yang berbayar dengan nama yosefardi.com. Dari sinilah Ia bisa mendapatkan lebih banyak keuntungan 560 – 600 ribu dollar.
Mehdi Hidayat
Blogger terkenal dan terkaya di indonesia selanjutnya adalah Mehdi Hidayat. Mehdi menulis blog tentang tips and trick cara menghasilkan uang melalui blog. Mehdi juga membuat buku dengan judul Pro Blogger dan Blogging For Money, dari hasil menulisnya di blog, Mehdi Hidayat mampu menghasilkan sekitar 4 digit dollar amerika per bulannya. WOW angka yang sangat fantastis bukan.
Gita Savitri Devi
Tak hanya digeluti kaum adam, blogger terkenal dan terkaya di indonesia selanjutnya adalah seorang wanita berparas cantik, Gita Savitri Devi atau lebih terkenal dengan panggilan GITASAV. Gita menulis tentang isu perempuan, politik, pemerintahan, kesehatan mental, dan berbagai isu menarik lainnya. Meski lebih dikenal sebagai Youtuber, Gita juga aktif menulis blog, hal inilah yang menjadikannya sebagai salah satu blogger terkaya di indonesia.
Itulah beberapa blogger terkenal dan terkaya di indonesia yang bisa kamu jadikan sebagai seorang insprirator dan motivator ketika kamu ingin mulai menjadi blogger.
Menjadi blogger bisa dilakukan oleh semua kalangan, semua itu tergantung kepada minat menulis. Jika kamu memiliki hobi menulis, apa salahnya mencoba menjadi blogger. Selain bisa menyalurkan hobi, menjadi blogger juga bisa menjadi sumber penghasilan kamu. Bagaimana jika saya tidak punya website? Pertanyaan seperti ini sering kali ditanyakan oleh orang yang baru mengenal dunia blogging.
Jika kamu belum mempunyai website blog, kamu bisa mulai membuatnya. Membuat website blog terdapat dua versi, ada versi yang berbayar dan ada yang gratis. Untuk menentukan platorm blog kamu bisa membacanya di sini : 4 Langkah Memulai Blog dan Cara Menjadi Blogger
Jika kamu tertarik untuk menjadi seorang blogger yang terkenal dan terkaya di indonesia, langkah yang perlu kamu lakukan adalah mulai membuat blog dan menuangkan ide-ide menarik kamu. Namun yang harus kamu ingat, untuk menjadi seorang blogger yang sukses bukanlah hal yang mudah, itu semua membutuhkan konsistensi dan proses yang panjang.
referensi : https://aleenda.com/blog/blogger-terkaya-di-indonesia/